BESTI - Bengkulu Selatan Dalam Infografis Eps 4 - News - BPS-Statistics Indonesia Bengkulu Selatan Regency

If there are things you want to ask, you can send them via email to bps1701@bps.go.id

BPS-Statistics Bengkulu Selatan Regency service hours on weekdays for Monday-Thursday are 08.00 AM till 03.30 PM and for Fridays are 08.00 AM till 04.00 PM. Thank You.

Right now, Bengkulu Selatan Regency in Figures 2024 is available and can be accessed here

BESTI - Bengkulu Selatan Dalam Infografis Eps 4

BESTI - Bengkulu Selatan Dalam Infografis Eps 4

April 19, 2024 | Other Activities


Halo #SanakData

Berjumpa lagi bersama BESTI Eps 4 Sosial dan Kesejahteraan.
Kali ini #MiTa dan #BESTI mau bagi-bagi informasi statistik nih, yuk disimak🥰

Eitss... sebelumnya cek dulu infografisnya disini ya:
http://s.bps.go.id/BESTIEps4

Bersumber dari Publikasi Kabupaten Bengkulu Selatan dalam Angka Tahun 2024, persentase penduduk miskin di Kabupaten Bengkulu Selatan kondisi Maret 2023 adalah 17,51 persen atau berjumlah 31,89 ribu jiwa, persentase ini turun 0,35 persen poin dibandingkan kondisi Maret 2022.

Lalu, Indeks Kedalaman Kemiskinan pada Maret 2023 sebesar 2,72, yaitu turun 0,25 poin dibandingkan kondisi Maret 2022. Sedangkan Indeks Keparahan Kemiskinannya sebesar 0,65, turun 0,06 poin dibandingkan kondisi Maret 2022.

Selanjutnya, mari kita ketahui bersama berapa banyak sih fasilitas kesehatan di Bengkulu Selatan?

Jumlah Fasilitas Pelayanan Kesehatan (FASYANKES) adalah jumlah fasilitas pelayanan kesehatan, meliputi poliklinik, puskesmas pembantu, Rumah Sakit Khusus dan Rumah Sakit Umum baik milik pemerintah maupun swasta. Fasilitas Pelayanan Kesehatan didirikan untuk menyelenggarakan pelayanan kesehatan baik promotif, preventif, kuratif, maupun rehabilitatif. Di Kabupaten Bengkulu Selatan, Terdapat 204 fasilitas kesehatan untuk melayani penduduk sebanyak 171.463 jiwa.

#BESTI
#BPSBengkuluSelatan
#KegiatanBPS
#ASNBerAKHLAK
Badan Pusat Statistik

BPS-Statistics Indonesia

Badan Pusat Statistik Kabupaten Bengkulu Selatan (BPS-Statistics Bengkulu Selatan Regency)Jalan Affan Bachsin No.108A RT.07 Pasar Baru Kota Manna 38512 Telp./Fax.: 0739-21048 E-Mail: bps1701@.bps.go.id

logo_footer

Manual

ToU

Links

Copyright © 2023 BPS-Statistics Indonesia