Hari Posyandu Nasional - News - BPS-Statistics Indonesia Bengkulu Selatan Regency

If there are things you want to ask, you can send them via email to bps1701@bps.go.id

BPS-Statistics Bengkulu Selatan Regency service hours on weekdays for Monday-Thursday are 08.00 AM till 03.30 PM and for Fridays are 08.00 AM till 04.00 PM. Thank You.

Right now, Bengkulu Selatan Regency in Figures 2024 is available and can be accessed here

Hari Posyandu Nasional

Hari Posyandu Nasional

April 29, 2024 | Other Activities


Halo #SanakData

Hari ini, 29 April 2024 diperingati sebagai Hari Posyandu Nasional. Posyandu (Pos Pelayanan Terpadu) merupakan salah satu bentuk Upaya Kesehatan Bersumberdaya Masyarakat (UKBM) yang dilaksanakan oleh, dari dan bersama masyarakat, untuk memberdayakan dan memberikan kemudahan kepada masyarakat guna memperoleh pelayanan kesehatan bagi ibu, bayi dan anak balita. seperti,

1. Memperoleh kemudahan untuk mendapatkan informasi dan pelayanan kesehatan bagi ibu, bayi, dan anak balita.
2. Pertumbuhan anak balita terpantau sehingga tidak menderita gizi kurang atau gizi buruk.
3. Bayi dan anak balita mendapatkan kapsul Vitamin A.

Terkait dengan itu #SanakData#MiTa punya data nih, yuk disimak😊

Berdasarkan Publikasi Profil Kesehatan Ibu dan Anak Kabupaten Bengkulu Selatan 2022, Persentase Ibu yang Melahirkan Anak Lahir Hidup dalam Dua Tahun Terakhir dan Anak Lahir Hidup yang Terakhir Dilahirkan dengan Berat Badan Lahir Rendah (BBLR) di Kabupaten Bengkulu Selatan untuk wilayah perkotaan adalah sebesar 8,66 persen. Sedangkan untuk wilayah perdesaan adalah sebesar 11,56 persen.

Sementara berdasarkan kelompok umur melahirkan pertama seorang ibu, terlihat bahwa persentase BBLR paling tinggi ada pada kelompok umur 35-39 Tahun.

#BPSBengkuluSelatan
#HariPosyanduNasional
#ASNBerAKHLAK
#DataMencerdaskanBangsa
Badan Pusat Statistik

BPS-Statistics Indonesia

Badan Pusat Statistik Kabupaten Bengkulu Selatan (BPS-Statistics Bengkulu Selatan Regency)Jalan Affan Bachsin No.108A RT.07 Pasar Baru Kota Manna 38512 Telp./Fax.: 0739-21048 E-Mail: bps1701@.bps.go.id

logo_footer

Manual

ToU

Links

Copyright © 2023 BPS-Statistics Indonesia