Pelatihan Petugas Survei K3, KSP dan BUMD Tahun 2024 - News - BPS-Statistics Indonesia Bengkulu Selatan Regency

If there are things you want to ask, you can send them via email to bps1701@bps.go.id

BPS-Statistics Bengkulu Selatan Regency service hours on weekdays for Monday-Thursday are 08.00 AM till 03.30 PM and for Fridays are 08.00 AM till 04.00 PM. Thank You.

Right now, Bengkulu Selatan Regency in Figures 2024 is available and can be accessed here

Pelatihan Petugas Survei K3, KSP dan BUMD Tahun 2024

Pelatihan Petugas Survei K3, KSP dan BUMD Tahun 2024

July 9, 2024 | BPS Activities


Halo #SanakData

Hari ini, tanggal 9 Juli 2024 telah berlangsung pelatihan petugas Survei K3, KSP dan BUMD Tahun 2024 di Ruang Rapat BPS Kabupaten Bengkulu Selatan. Kegiatan pelatihan ini diikuti oleh 16 orang peserta yang terdiri dari 1 orang instruktur nasional (Innas), 6 orang PML dan 8 orang PPL serta 1 orang panitia. Kegiatan dibuka secara resmi oleh Kepala BPS Kabupaten Bengkulu Selatan, Mohammad Fathan Romdhoni, SST., M.Sc, dan dilanjutkan penyampaian materi oleh Innas, Andi Okta Fengki, S.Si, M.Si.

FYI nih #SanakData, Survei K3 merupakan Survei Statistik Keuangan Pemerintah Desa/Nagari yang diselenggarakan sebagai bahan dalam penyusunan neraca ekonomi dan memberikan gambaran tentang realisasi anggaran pendapatan desa serta untuk mengetahui potensi dan peran sumber dana dari masing-masing desa.

Lalu ada juga Survei KSP yang merupakan bagian dari Survei Lembaga Keuangan (SLK) dengan sasaran yaitu pelaku koperasi yang memiliki usaha simpan pinjam. Adapun tujuan survei ini adalah untuk mendapatkan karakteristik kegiatan usaha, gambaran hasil transaksi usaha dan mendapatkan informasi dasar tentang berbagai permasalahan usaha di Indonesia menurut lapangan usaha, skala usaha dan wilayah.

Sedangkan Survei BUMD atau Survei Statistik Keuangan Badan Usaha Milik Daerah (BUMD) diselenggarakan sebagai upaya menyediakan informasi perkembangan BUMD melalui data keuangan yang terdiri dari Neraca Akhir Tahun dan Laporan Rugi Laba.

#KegiatanBPS
#Survei
#BPSBengkuluSelatan
Badan Pusat Statistik

BPS-Statistics Indonesia

Badan Pusat Statistik Kabupaten Bengkulu Selatan (BPS-Statistics Bengkulu Selatan Regency)Jalan Affan Bachsin No.108A RT.07 Pasar Baru Kota Manna 38512 Telp./Fax.: 0739-21048 E-Mail: bps1701@.bps.go.id

logo_footer

Manual

ToU

Links

Copyright © 2023 BPS-Statistics Indonesia