Koordinasi Persiapan EPSS ke Bagian Organisasi Sekretariat Daerah Bengkulu Selatan - Berita - Badan Pusat Statistik Kabupaten Bengkulu Selatan

Jika terdapat hal-hal yang ingin ditanyakan dapat disampaikan melalui email ke bps1701@bps.go.id

Jam Pelayanan BPS Kabupaten Bengkulu Selatan di hari kerja untuk Senin-Kamis adalah 08.00-15:30 WIB dan untuk hari Jumat adalah 08:00-16:00 WIB. Terima Kasih.

Saat ini Publikasi Kabupaten Bengkulu Selatan dalam Angka 2024 sudah tersedia dan dapat diakses disini

Koordinasi Persiapan EPSS ke Bagian Organisasi Sekretariat Daerah Bengkulu Selatan

Koordinasi Persiapan EPSS ke Bagian Organisasi Sekretariat Daerah Bengkulu Selatan

5 Februari 2024 | Kegiatan Statistik Lainnya


Halo #SanakData

Pada tanggal 5 Februari 2024, Kepala BPS Kabupaten Bengkulu Selatan, Mohammad Fathan Romdhoni, SST, M.Sc, melakukan kunjungan ke Bagian Organisasi Sekretariat Daerah Kabupaten Bengkulu Selatan. Adapun tujuan dari kunjungan ini dalam rangka koordinasi persiapan Evaluasi Penyelenggaraan Statistik Sektoral (EPSS) tahun 2024. 

EPSS sendiri merupakan suatu proses penilaian yang dilakukan Badan Pusat Statisik (BPS) secara sistematis melalui verifikasi dan validasi informasi terhadap hasil penilaian mandiri untuk mengukur tingkat kematangan penyelenggaraan statistik sektoral. Adapun hasil dari EPSS ini adalah Indeks Pembangunan Statistik (IPS).

Dalam koordinasi kali ini, Kepala BPS Kab. Bengkulu Selatan, Mohammad Fathan Romdhoni, SST, M.Sc dan Kabag Organisasi Setda BS, Suwito, S.Sos, M.M saling memberikan pandangan terhadap persiapan EPSS 2024.

#BPSBengkuluSelatan
#StatistikSektoral
#PemdaBS
#ASNBerAkhlak
#EPSS
Badan Pusat Statistik

Badan Pusat Statistik

Badan Pusat Statistik Kabupaten Bengkulu Selatan (BPS-Statistics Bengkulu Selatan Regency)Jalan Affan Bachsin No.108A RT.07 Pasar Baru Kota Manna 38512 Telp./Fax.: 0739-21048 E-Mail: bps1701@.bps.go.id

logo_footer

Tentang Kami

Manual

S&K

Daftar Tautan

Hak Cipta © 2023 Badan Pusat Statistik