Capacity Building TPID Kabupaten Bengkulu Selatan - Berita - Badan Pusat Statistik Kabupaten Bengkulu Selatan

Jika terdapat hal-hal yang ingin ditanyakan dapat disampaikan melalui email ke bps1701@bps.go.id

Jam Pelayanan BPS Kabupaten Bengkulu Selatan di hari kerja untuk Senin-Kamis adalah 08.00-15:30 WIB dan untuk hari Jumat adalah 08:00-16:00 WIB. Terima Kasih.

Saat ini Publikasi Kabupaten Bengkulu Selatan dalam Angka 2025 sudah tersedia dan dapat diakses disini

Capacity Building TPID Kabupaten Bengkulu Selatan

Capacity Building TPID Kabupaten Bengkulu Selatan

13 Desember 2024 | Kegiatan Statistik Lainnya


Pada Jumat (13/12), Kepala BPS Kabupaten Bengkulu Selatan bersama tim menghadiri undangan untuk mengikuti Capacity Building Tim Pengendalian Inflasi Daerah (TPID) Kabupaten Bengkulu Selatan dengan agenda "Penguatan Laporan TPID dalam Rangka Upaya Pengendalian Inflasi di Kabupaten Bengkulu Selatan."

Kegiatan yang diselenggarakan dengan tujuan untuk meningkatkan kemampuan dan kualitas TPID ini dihadiri oleh Diah Winarsih, S.H. selaku Asisten Perekonomian dan Pembangunan Pemerintah Daerah Kabupaten Bengkulu Selatan, Tim BPS Kabupaten Bengkulu Selatan dan Kepala BI Kabupaten Bengkulu Selatan sebagai narasumber, serta 18 OPD yang merupakan anggota TPID Kabupaten Bengkulu Selatan.

Diah menyebutkan dalam sambutannya, "Inflasi merupakan hal yang sangat serius dan harus dikendalikan demi meningkatkan pertumbuhan perekonomian serta kesejahteraan pelaku usaha." Dalam hal ini TPID berperan penting untuk mewujudkan hal tersebut.

Pada kesempatan ini, Tim BPS Kabupaten Bengkulu Selatan diwakili oleh Bapak Edianto, S.E. sebagai pihak yang berperan untuk mendukung TPID menyampaikan informasi seputar IPH yang mencakup definisi, penyebab, akibat, serta cara mengendalikannya. Selain itu, disampaikan juga kondisi IPH di Kabupaten Bengkulu Selatan sepanjang tahun 2024.

#ASNBerAKHLAK
#BPSBengkuluSelatan
#CapacityBuildingTPID2024
#TPIDBengkuluSelatan
Badan Pusat Statistik

Badan Pusat Statistik

Badan Pusat Statistik Kabupaten Bengkulu Selatan (BPS-Statistics Bengkulu Selatan Regency)Jalan Affan Bachsin No.108A RT.07 Pasar Baru Kota Manna 38512 Telp./Fax.: 0739-21048 E-Mail: bps1701@.bps.go.id

logo_footer

Hak Cipta © 2023 Badan Pusat Statistik