Data Survei Ekonomi Pertanian 2024 Untuk Perencanaan Masa Depan Petani - Berita - Badan Pusat Statistik Kabupaten Bengkulu Selatan

Jika terdapat hal-hal yang ingin ditanyakan dapat disampaikan melalui email ke bps1701@bps.go.id

Jam Pelayanan BPS Kabupaten Bengkulu Selatan di hari kerja untuk Senin-Kamis adalah 08.00-15:30 WIB dan untuk hari Jumat adalah 08:00-16:00 WIB. Terima Kasih.

Saat ini Publikasi Kabupaten Bengkulu Selatan dalam Angka 2024 sudah tersedia dan dapat diakses disini

Data Survei Ekonomi Pertanian 2024 Untuk Perencanaan Masa Depan Petani

Data Survei Ekonomi Pertanian 2024 Untuk Perencanaan Masa Depan Petani

1 Juni 2024 | Kegiatan Statistik


Visi Indonesia Emas 2045 adalah mewujudkan negara nusantara berdaulat, maju dan berkelanjutan. Untuk itu, transformasi ekonomi terutama di sektor pertanian penting untuk dilakukan. Sektor pertanian merupakan sektor yang dapat memberikan kontribusi besar pada perekonomian nasional, termasuk di Provinsi Bengkulu. Pada Triwulan I 2024, struktur perekonomian Provinsi Bengkulu masih didominasi oleh lapangan usaha pertanian, kehutanan, dan perikanan sebesar 29,07 persen.

Survei Ekonomi Pertanian (SEP) 2024 merupakan salah satu survei lanjutan setelah dilakukan pencacahan lengkap ST2023 yang diharapkan dapat dilakukan secara berkala sesuai dengan rekomendasi dari The Food and Agriculture Organization of the United Nations (FAO).

Tujuan utama dari SEP adalah memperoleh data aspek ekonomi dari unit usaha pertanian, mencakup pendapatan, pengeluaran, struktur ongkos, serta indikator kesejahteraan dari unit usaha pertanian di Indonesia. Selain itu, SEP juga diharapkan dapat menyediakan data dasar untuk memantau salah satu indikator Sustainable Development Goals (SDGs).

Untuk menjamin kualitas data yang dihasilkan, maka dilaksanakan pelatihan petugas SEP BPS se-Provinsi Bengkulu dengan menggunakan metode blended learning, yaitu secara daring dan dilanjutkan secara luring pada tanggal 30-31 Mei 2024, bertempat di Hotel Splash Bengkulu. Kepala BPS Provinsi Bengkulu, Ir. Win Rizal, ME, secara resmi menutup pelatihan petugas SEP, didampingi Kepala Bagian Umum dan Pejabat Madya BPS Provinsi Bengkulu.

Adapun Pendataan lapangan SEP 2024 di Provinsi Bengkulu dilaksanakan di seluruh Kabupaten dan Kota di Provinsi Bengkulu, mulai tanggal 1-30 Juni 2024. Target sampel di Provinsi Bengkulu adalah sebanyak 4.140 UTP, 94 UPB dan 157 UTL.

Karena itu, diperlukan dukungan dari semua lapisan, terutama masyarakat yang menjadi responden untuk memberikan jawaban yang jujur dan benar untuk perencanaan masa depan petani yang lebih baik.

repost @bpsbengkulu

#CintaData
#BPSProvinsiBengkulu
#BPSBengkuluSelatan
#SEP2024
#UPB&UTL
#ASNBerAkhlak
Badan Pusat Statistik

Badan Pusat Statistik

Badan Pusat Statistik Kabupaten Bengkulu Selatan (BPS-Statistics Bengkulu Selatan Regency)Jalan Affan Bachsin No.108A RT.07 Pasar Baru Kota Manna 38512 Telp./Fax.: 0739-21048 E-Mail: bps1701@.bps.go.id

logo_footer

Tentang Kami

Manual

S&K

Daftar Tautan

Hak Cipta © 2023 Badan Pusat Statistik